FILM MERAH PUTIH 2 : DARAH GARUDA
Genre : Action Sutradara : Yadi Sugandi, Conor Alyyn Pemain : Donny Alamsyah, Rahayu Saraswati,Lukman Sardi,T. Rifnu Wikana, Atiqah Hasiholan, Darius Sinathrya, Aryo Bayu, Rudy Wowor Produksi : Margate House Film Tanggal rilis : 8 September 2010 Durasi : 100 menit Film ini merupakan sekuel film sebelumnya yang sukses di pasaran yaitu Merah Putih . Film sebelumnya menceritakan perjuangan 4 perwira muda yang baru saja lulus dari akademi militer yaitu Amir, Tomas, Marius dan Dayan pada tahun 1947. Pada saat itu Belanda masih terus melakukan serangan militer ke wilayah Indonesia karena Belanda belum rela melepaskan Indonesia sebagai jajahannya walaupun Indonesia sudah memproklamirkan kemerdekaannya pada tanggal 17 Agustus 1945. Nasib sial menimpa Amir dan kawan-kawan karena ketika merayakan kelulusan bersama teman-teman seangkatannya, datang serangan tentara Belanda secara mendadak. Seluruh perwira muda yang baru saja dilantik tewas dan hanya tersisa Amir, Tomas, Marius dan D...